17 Simbol-Simbol SOP (Standar Operasional Prosedur)Beserta Gambar dan Penjelasannya.

Daftar Isi [Tampil]

17 Simbol-Simbol SOP (Standar Operasional Prosedur)Beserta Gambar dan Penjelasannya.


17 Simbol-Simbol SOP (Standar Operasional Prosedur)Beserta Gambar dan Penjelasannya :

Kali ini kita akan membahas mengenai apa saja sih  Simbol – Simbol yang digunakan dalam pengoperasian atau penerapan sebuah Standar Operasional Prosedur ( SOP ) atau Prosedur Operasioanl Standar disuatu instasi pemerintahan atau perusahaan . Baiklah, berikut ini Simbol - Simbol dalam pengoperasian atau penerapan SOP, langsung saja Scroll Down ! ! !  !

    Standar Operasional Prosedur ( SOP ) atau Prosedur Operasioanl Standar adalah sebuah tata cara ( kelola ) / tahapan yang dibakukan atau ditetapkan dan yang dapat harus dilaksanakan dan dilalui oleh setiap elemen perusahaan untuk menyelesaikan suatu proses kerja tertentu . Dan juga SOP merupakan sebuah panduan dari hasil suatu pekerjaan yang diinginkan serta sebuah proses kerja yang haru dilakukan atau dilaksanakan .     Standar Operasional Prosedur ( SOP ) atau Prosedur Operasioanl Standar harus dapat didokumentasikan dan dibuat secara tertulis yang mana isinya berkaitan dengan prosedur / alur proses kerja secara terperinci dan sistematis .

    Simbol merupakan sebuah lambang atau gambar yang mempunyai atau mengandung sebuah makna / arti . Simbol dalam bahasa british atau inggris disebut “ Symbol “ dan dalam bahasa latin “ Symbolium “ yang merupakan sebuah kosa kata yang berasal dari bahasa yunani yaitu Symbolon atau juga Symballo yang mempunyai makna “ menarik kesimpulan atau memberi sebuah kesan ”. 

    Jadi, simbol – simbol dalam sebuah Standar Operasional Prosedur ( SOP ) merupakan sebuah gambar atau lambang yang mempunyai makna dan arti suatu proses tertentu dalam Standar Operasional Prosedur ( SOP ) .

Berikut ini contoh beberapa Simbol yang digunakan dalam sebuah Standar Operasional Prosedur ( SOP ), yaitu :

1. Simbol SOP Flow Dyrection

Simbol yang menyatakan jalannya sebuah arus suatu proses , biasanya juga disebut sebagai connecting line .

2. Simbol SOP Comunication

Simbol yang menyatakan transmisi data dari suatu lokasi ke lokasi lainnya .

3. Simbol SOP Terminator

Simbol ini mempunyai arti sebagai tanda permulaan atau start dan akhir atau stop sebuah pekerjaan atau kegiatan .

4. Simbol SOP Connector

Yang mempunyai arti sebagai tanda keluar masuknya proses lembar atau halaman yang sifatnya sama .

5. Simbol SOP Office Connector

Yang mempunyai arti sebagai tanda keluar masuknya proses pada lembar atau halaman yang sifatnya berbeda .

6. Simbol SOP Process

Yang mempunyai arti sebagai tanda yang menyatakan bahwa suatu tindakan ( proses ) dilakukan oleh komputer . 

7. Simbol SOP Operasi Manual

Yang mempunyai arti sebagai tanda yang menyatakan bahwa suatu tindakan ( proses ) tidak dilakukan oleh komputer .

8. Simbol SOP Decision

Yang mempunyai arti sebagai tanda untuk menunjukkan suatu keadaan tertentu yang menghasilkan 2 kemungkinan yaitu Ya dan Tidak .

9. Simbol SOP Input dan Output

Yang mempunyai arti sebagai tanda yang menyatakan proses input dan output tanpa tergantung dengan jenis peralatan yang digunakan .

10. Simbol SOP Input Manual

Yang mempunyai arti sebagai tanda yang menyatakan proses memasukkan data dengan cara manual menggunakan online keyboard .

11. Simbol SOP Preparation

Simbol yang mempunyai arti sebagai tanda untuk mempersiapkan penyimpanan yang akan digunakan sebgai tempat pengelolaan ( di dalam storage ) .

12. Simbol SOP Predifine Proses

Simbol yang mempunyai arti sebagai tanda untuk pelaksanaan suatu bagian atau sub program / prosedur .

13. Simbol SOP Display

Yang mempunyai arti sebagai tanda yang menyatakan peralatan output yang digunakan seperti layer , printer dll 

14. Simbol SOP Disk and On-line Storage

Yang mempunyai arti sebagai tanda input yang berasal dari disk atau telah disimpan ke disk .

15. Simbol SOP Magnetik Tape Unit

Yang mempunyai arti sebagai tanda input yang berasal dari pita magnetik atau juga output yang disimpan ke pita magnetik .

16. Simbol SOP Punch Card

Yang mempunyai arti sebagai tanda input berasal dari sebuah kartu atau output ditulis disebuah kartu .

17. Simbol SOP Dokumen 

Yang mempunyai arti sebagai tanda input berasal dari dokumen dalam bentuk sebuah kertas atau output yang dicetak ke sebuah kertas .

Sekian informasi dari penulis mengenai apa saja sih  Simbol – Simbol yang digunakan dalam pengoperasian atau penerapan sebuah Standar Operasional Prosedur ( SOP ) atau Prosedur Operasioanl Standar disuatu instasi pemerintahan atau perusahaan .

Semoga apa yang saya tulis dapat bermanfaat bagi teman – teman semua . Jika ada kesalahan penulisan Mohon Maaf .

Bagi kalian yang ini mengikuti jejak website ini dan ingin terus mendapatkan notifikasi dari update nya website ini, silahkan klik halaman facebook dibawah  ini dan klik ikuti agar kalian mendapatkan notifikasi artikel baru dari website ini . Sekian .


Enjoy . . . . .


Tidak ada komentar untuk "17 Simbol-Simbol SOP (Standar Operasional Prosedur)Beserta Gambar dan Penjelasannya."